Kamis, Maret 27, 2025
BerandaEventKIPRAH ATLET 3D STABLE HARUMKAN NAMA PENGPROV PORDASI SUMSEL

KIPRAH ATLET 3D STABLE HARUMKAN NAMA PENGPROV PORDASI SUMSEL

Atlet-etlet berkuda muda 3D Stable Palembang Sumatera Selatan unjuk prestasi pada gelaran kompetisi olahraga berkuda hasil kerjasama Pengprov Pordasi Lampung yang menggandeng Korem 043 Garuda Hitam. Pada kejuaraan berkuda yang bertitel Piala Danrem 043 Garuda Hitam dan diselenggarakan di Satu Januari Stable Lampung (20-21/8) tersebut, para Atlet 3D Stable Palembang berhasil meraih beberapa gelar dari kelas-kelas yang di pertandingkan.

Nicole Raffaelie yang berpasangan dengan kuda Incess, menjadi yang terbaik di dua kelas SJ 30 – 50 Cm baik untuk kategori Speed Class dan Optimum Time. Disusul beberapa medali yang berhasil diraih M. Fakhri Fahlevi Panggarbesi dan kuda Javanese sebagai Juara 2 SJ 30 – 50 Cm (Optimum Time), Juara 2 SJ 50 – 70 Cm (Speed Class), dan Juara 3 SJ 30 – 50 Cm (Speed Class). Terakhir ada nama Fauziah Palaloi yang meraih Juara 2 (Second Best Condition) Endurance 20 Km.

 

M. Fakhri Fahlevi Panggarbesi, Jerry Sondakh, dan Nicole Raffaelie

 

“Dengan mengikuti kompetisi rutin seperti ini, Kami sangat berharap agar para Atlet mendapatkan banyak pengalaman dan juga ilmu-ilmu baru dari setiap pertandingan selain untuk membentuk mental agar siap dalam menghadapi pertandingan-pertandingan besar lainnya.” Ujar Billy Widjaya (Kabid Diklat dan Sport Science Pengprov Pordasi Sumsel) yang menjadi nara sumber berkuda.com.

Tak hanya menyoroti hasil pertandingan, Billy Widjaya pun berpesan agar para Atlet dapat terus berlatih dengan rutin dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi kejuaraan-kejuaraan berkuda selanjutnya. Menurut Billy, persiapan pun harus menyeluruh tak hanya Atletnya saja namun begitupun halnya dengan kuda-kuda yang akan ditutunkan di pertandingan dengan mengedepankan kesehatan fisik dan kesejahteraan kuda tentunya.

 

Ihsan Palaloi (paling kiri) dan Fauziah Palaloi (kedua dari kanan)

 

“Sebagai tambahan informasi, dengan bangga Kami sampaikan bahwa salah satu Atlet 3D Stable yakni Fauziah Palaloi telah berhasil mengikuti Diklat atau Pelatihan  Official Endurance Nasional Batch 1 sebagai Kandidat Steward Endurance Nasional.” Lanjut Billy Widjaya seraya menjelaskan bahwa proses Diklat tersebut telah dijalani yang bersangkutan di SKHB IPB pada 13-14 Agustus 2022 lalu yang merupakan kerjasama antara PP Pordasi dan Kampus IPB.

 

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

berita terbaru

Recent Comments