Kamis, Maret 27, 2025
BerandaRagamGENERASI ALMOR STABLE 2020

GENERASI ALMOR STABLE 2020

Sesuai dengan keinginan besar Dini Hari Usman sebagai pemilik Almor Stable yang menginginkan skuad nya turun dalam kejuaraan-kejuaraan berkuda di Indonesia, berbagai strategi pun mulai diterapkan dalam rangka membangun pamor Almor Stable di kancah olahraga berkuda Indonesia. Salah satunya adalah dengan membentuk manajemen baru yang didalamnya juga mencakup pelatihan bagi atlit dan juga kuda-kuda agar siap tanding apabila kejuaraan-kejuaraan kembali digelar usai masa pandemi virus corona kelak.

“Dari segi atlit nantinya Almor Stable akan diwakili saya sendiri, Hidayat dan Rusman. Secara kemampuan, Hidayat memiliki skill yang baik sementara Rusman adalah atlit baru yang memiliki bakat yang terus berkembang. Dibawah pengawasan dan pelatihan Wempi Kaunang dan juga Raymen Kaunang saya yakin kami akan bisa bersaing dikejuaraan-kejuaraan berkuda nantinya.” Ujar M. Zaki yang juga berperan sebagai manager tim Almor Stable.

Ditengah masa pandemi, skuad Almor Stable tetap rutin menggelar sesi latihan baik untuk para atlit dan kuda sebagai persiapan dalam menghadapi musim lomba. Upaya ini tentu bertujuan agar para atlit dan kuda-kuda Almor bisa tampil maksimal.

“Untuk pelatihan kuda-kuda memang menjadi titik fokus saya. Butuh waktu untuk mengembalikan performa kuda-kuda yang sudah lama diistirahatkan dan yang pernah menjadi indukan breeding. Tapi mudah-mudahan semuanya siap saat kejuaraan-kejuaraan dimulai.” Tambah Wempi Kaunang pelatih atlit dan kuda-kuda Alor Stable.

Dari sederetan kuda-kuda yang kini menghuni Almor Stable, ada beberapa nama kuda yang diprediksi mampu berprestasi di ajang kejuaraan berkuda Indonesia. Untuk cabang dressage, Almor Stable akan menurunkan Dessa, Double D dan Golden, sementara dikelas show jumping Almor  Stable memiliki Bayeux, Vegas, Esme, Casie, Scarlla, Dirbala, dan masih ada beberapa kuda lainnya. Kuda-kuda tersebut merupakan kuda-kuda berkualitas keturunan darah para juara diantaranya Argentinus dan Casinni 2.

Kita tunggu saja gebrakan duet maut M. Zaki dan Wempi Kaunang dalam misi kebangkitan prestasi Almor Stable di dunia olahraga berkuda Indonesia.

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

berita terbaru

Recent Comments