Kamis, Maret 27, 2025
BerandaEventPONY CLUB MINI MAJOR, TREND BARU DI KEJUARAAN BERKUDA.

PONY CLUB MINI MAJOR, TREND BARU DI KEJUARAAN BERKUDA.

Equinara Pulomas Open yang baru saja digelar akhir pekan lalu (15-16/8) di JIEP Pulomas Jakarta Timur berhasil sukses memperkenalkan Indonesia Pony Club Rally, yakni perlombaan berkuda yang dikhususkan untuk kuda-kuda poni atau kuda dengan tinggi dibawah 148 cm. Perlombaan khusus ini tak hanya membuka kesempatan bagi para atlit cilik atau pendatang baru untuk merasakan atmosfir pertandingan dengan kuda yang berukuran seimbang dengan tubuh sang atlit, namun ajang ini juga bisa bermamfaat sebagai ladang pencarian bakat para atlit cilik, kompetisi para siswa-siswi sekolah berkuda, hingga sarana untuk melatih kuda-kuda muda atau poni agar terbiasa dengan suasana pertandingan.

 

 

Kiranya tak hanya hal tersebut diatas saja yang menuai pujian, ada satu inovasi lagi yang tercipta dari gelaran yang pelaksanaannya bersamaan dengan Kejuaraan WJC (World Jumping Challenge) yang merupakan event wajib dari Federasi Equestrian International (FEI) tersebut yakni dilombakannya kelas Pony Club Mini Major, yakni pertandingan show jumping berpasangan yang anggotanya terdiri dari 1 kuda poni dan 1 kuda besar.

 

 

Berbagai aturan pun ditentukan semisal batas waktu maksimal untuk kedua kuda-kuda tersebut melakukan lompatan, hingga sangsi poin pinalti bagi pelanggaran dengan urutan kuda poni terlebih dahulu melakukan lompatan disusul kuda besar sesuai dengan rintangan-rintangan yang telah ditentukan.

 

 

Pertandingan yang digelar dipenghujung acara lomba ini pun memancing antusias para penonton disisi lapangan. Para groom, pelatih, dan atlit pun berteriak riuh rendah mendukung jagoannya disambut gemuruh penonton yang terbawa suasana menyaksikan aksi 4 pasangan berlomba.

 

 

Pada perlombaan Pony Club Mini Major edisi perdana ini, pasangan Marco Momuat dan Teuku Muhammad Nur Fahri wakil Aragon Equestrian Sport berhasil keluar sebagai juara dengan catatan waktu 58,99 detik Clear Round, disusul pasangan asal Equinara Horse Sport, Ferry Wahyu Hadiyanto dan Muhammad Haikal Arobi di posisi kedua, sementara juara ketiga diraih pasangan Sandi Saputra dan Gadis Kirenia Iskandar dari Bandung Equestrian Horse Club.

 

 

Melihat besarnya antusias para atlit dan penonton, bisa dipastikan bila Pony Club Mini Major ini akan menjadi trend baru dalam pelaksanaan kejuaraan-kejuaraan berkuda, karena pada dasarnya kelas ini mampu memberikan hiburan bagi semua yang hadir di lapangan dengan mengutamakan kebersamaan dan bukan persaingan.

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

berita terbaru

Recent Comments